Kamis, 29 November 2012

Cara Ampuh Membasmi Semut



Cara Ampuh Membasmi Semut - Semut bagi banyak orang adalah binatang pengganggu bergitu juga bagi saya. Yang memancing semut datang adalah karena ada sesuatu makanan yang disukai semut seperti gula dll. Untuk mengusirnya Anda bisa mencoba tips-tips berikut.
  1. Menggunakan Daun Sirih, Daun sirih juga dapat dipakai sebagai alat pengusir semut alami. Remas-remas atau gosok-gosok daun sirih dan letakkan di tempat semut berkerumun.
  2.  Cengkeh, Gunakan cengkeh untuk melindungi benda atau tempat dari kerumunan semut yaitu dengan menaburkan cengkeh di sekeliling benda tersebut dan tempat yang sering untuk sarang semut ataupun tempat untuk berkeliaran semut. Dengan mencium bau cengkeh yang khas semut akan menghindar dan pergi.
  3. Merica Biji, Dengan menaburkan merica biji yang ditumbuk. Pedas merica membuat semutkalang kabut, karena semut benci aroma dari merica tersebut. Saran saya jangan menggunakan bubuk merica yang ada di pasaran, karena sudah ditambahi bahan lain, jadi bisa kurang efektif untuk mengusir semut.
  4. Air panas, Air panas juga dapat digunakan sebagai pengusir semut. Tuangkan air panas di dekat sarang dan biarkan mengalir ke sekitarnya dan membunuh semut yang bersentuhan dengan air ini.
  5. Kulit telur ayam, Semut yang sering bersarang di sekita tanaman-tanaman rumah juga sangat menggangu. Untuk mengusirnya, anda dapat mengusirnya dengan cara menggunakan kulit telur ayam (bekas anda memasak). Lalu sangrailah hingga berwarna kehitaman. Kemudian tumbuklan kulit telur tadi hingga halus. Taburkan di tempat dimana semut-semut tersebut bersarang. Maka tak lama berselang, semut-semut tersebut akan pergi dari tanaman rumah anda.

Cara Mengusir Semut

Semut, binatang kecil yang ketika menggigit biasanya akan menyebabkan gatal, lebih parah lagi kadang juga bisa menyebabkan lebam dan membengkak.
Mengusir semut tidak akan sulit bila kita bisa menjaga kebersihan disekitar kita. Namun bila memang benar-benar bandel semutnya, anda bisa coba tips cara mengusir semut dibawah ini:
1. Boric acid
Untuk semut di luar rumah, anda dapat mencampur gula halus dan boric acid (cari di toko bahan kimia). Taburkan campuran ini ke sekitar sarang semut, atau di tempat semut berkumpul. Semut akan mengusung makanan ini ke sarangnya dan akan meracuni sekelompok semut yang ada di sarangnya. anda dapat juga menaburkan boric acid di sekitar tempat gula atau kecap.
2. Cuka
Semut tak menyukai bau cuka. Campurkan cuka dan air lalu semprotkan di sekitar tempat yang banyak semutnya. Cara ini mampu mengusir semut untuk sementara waktu.
3. Daun sirih
Daun sirih juga dapat dipakai sebagai alat pengusir semut alami. Remas-remas daun sirih dan letakkan di tempat semut berkerumun.
4. Air panas
Air panas juga dapat digunakan sebagai pengusir semut. Tuangkan air panas di dekat sarang dan biarkan mengalir ke sekitarnya dan membunuh semut yang bersentuhan dengan air ini.
5. Cengkeh
Gunakan cengkeh untuk melindungi benda atau tempat dari kerumunan semut yaitu dengan menaburkan cengkeh di sekeliling benda tersebut dan tempat yang sering untuk sarang semut ataupun tempat untuk berkeliaran semut. Dengan mencium bau cengkeh yang khas semut akan menghindar dan pergi.
6. Kulit telur ayam
Semut yang sering bersarang di sekita tanaman-tanaman rumah juga sangat menggangu. Untuk mengusirnya, anda dapat mengusirnya dengan cara menggunakan kulit telur ayam (bekas anda memasak). Lalu sangrailah hingga berwarna kehitaman. Kemudian tumbuklan kulit telur tadi hingga halus. Taburkan di tempat dimana semut-semut tersebut bersarang. Maka tak lama berselang, semut-semut tersebut akan pergi dari tanaman rumah anda.
Semoga informasi tips cara mengusir semut diatas bisa bermanfaat.

Cara Mengusir Kecoa, Nyamuk, Semut dan Tikus Tanpa Bahan Kimia

Mengusir kecoa, nyamuk, semut dan tikus bisa dilakukan tanpa harus menggunakan bahan-bahan kimia berbahaya. Kita bisa mengusir binatang-binatang pengganggu tersebut menggunakan bahan-bahan yang berasal dari alam sehingga tetap aman untuk lingkungan sekitar.
# KECOAK
Gunakan merica butir & tumbuk halus, taruh merica di kain kasa & ikat dengan karet gelang. Letakkan di tempat 2x yang banyak kecoaknya, di jamin kecoaknya kapok.
# NYAMUK
Gunakan minyak serai. Sekarang di jual seperti minyak kayu putih. Bisa di teteskan ke air untuk ngepel lantai & bau wangi serai akan mengusir nyamuk & tidak berani datang lagi, kalau dilakukan secara teratur. Atau bisa di teteskan pada bantal & guling, nyamuk lari, nggak berani dekat, tidur di jamin nyenyak.
# SEMUT
Gunakan air perasan jeruk nipis & celupkan di kain lap. Bersihkan di daerah 2x yang sering di lewati/jalur semut, semutnya kabur karena tidak suka asam .
# TIKUS
Gunakan buah mengkudu yang sudah masak, potong & taruh di piring 2x kecil, letakkan di sudut 2x tempat tikus sering lewat; bau mengkudu akan membuat tikus ogah masuk. (Potong mengkudu gunakan sarung tangan karena getahnya bisa membuat tangan gatal)

Tips Cara Alami Mengusir Tikus

Tikus adalah binatang pengerat yang selain sering mengganggu dan merusak tanaman juga sering mencuri makanan di dapur. Selain itu, tikus ini juga adlaah salah satu hewan pembawa penyakit.
Mengusir tikus bisa dilakukan dengan beberapa cara, dan berikut ini adalah beberapa tips cara alami untuk mengusir tikus:
1. Kucing
Peliharalah kucing (Felis sp) di rumah, niscaya rumah anda aman dari tikus. Kucing merupakan musuh alami dari tikus.
2. Jangkrik
Carilah jangkrik (Gryllus assimilis) yang biasa buat aduan yang bisa mengerik. Letakkan jangkrik di tempat yang biasa dilalui tikus seperti di kamar atau di dapur. Pastilah tikus-tikus tidak berani menghampirinya. Tikus tidak betah dengan keramaian.
3. Ular
Ular juga adalah musuh alami dari tikus. Di tempat dimana ada ular, di situ tikus tidak akan hidup. Tetapi tentu cara ini tidak dianjurkan untuk semua orang.
4. Buah Mengkudu
Persiapkan dua atau tiga buah mengkudu (Morinda citrifolia L). Potonglah mengkudu tersebut menjadi beberapa bagian. Letakkan mengkudu tersebut dalam wadah berisi potongan mengkudu di tempat yang sering dilalui tikus. Nah, bau yang menyengat dari buah mengkudu akan membuat tikus pergi dari rumah.
5. Buah Durian
Persiapkan dua atau tiga buah durian (Durio zibethinus). Potonglah durian menjadi beberapa potong. Bagian ini yang enak, makanlah isinya. Kemudian, letakkan potongan kulit durian tersebut di tempat yang sering dilalui tikus. Nah, bau yang menyengat dan kulit yang berduri dari durian akan membuat tikus pergi dari rumah.
6. Kapur Barus (Kamper)
Hancurkan secara kasar saja beberapa buah kapur barus (Dryobalanops aromatica) kemudian sebarkan di tempat-tempat yang biasa dilalui tikus. Cara ini cukup efektif dan murah meriah. Tikus pergi, rumah Anda pun wangi.
7. Minyak Mint
Oleskan minyak yang berasal dari daun mint (Mentha codifolia) pada selembar karton dan letakkan di tempat-tempat yang biasa dilalui oleh tikus. Tikus tidak akan datang lagi ke tempat itu karena tikus tidak suka bau mint.
Semoga informasi tentang tips cara alami untuk mengusir tikus diatas bisa bermanfaat.
Berikut ini ada beberapa tips dan cara yang tidak terlalu susah untuk bisa menghalau kawanan semut nakal yang berkeliaran dirumah kita.
  • Menaburkan bubuk vanilla disekitar tempat kita menyimpan makanan dan minuman.
  • Membuat campuran antara setengah gelas sirup, 2 sendok makan ragi kering dan 2 sedok makan gula pasir kemudian setelah jadi campuran tersebut diolekan kepada selembar kertas atau karton lalu letakan diarea tempat sering munculnya semut.
  • Taburan bubuk kayu manis disekitar tempat yang suka dilalui oleh semut bisa menghalau semut.
  • Buat cairan semprot yang berasal dari perasan air jeruk nipis kemudian pakai kedaerah yang banyak semutnya.
  • Bisa juga mengunakan cairan sabun pencuci piring caranya tinggal semprotkan saja kedaerah yang ada semut berkumpul.
  • Membuat adonan dari boraks, gula dan air sehingga membentuk gel atau pasta, setelah jadi kita bisa mengoleskan kebeberapa tempat yang selalu menjadi jalan bagi semut.
  • Campuran baking soda dan gula halus bisa digunakan juga untuk mengusir semut.
  • Cara mudah lainya dengan menaburkan sisa ampas kopi yang kita minum ketempat-tempat semut beraktifitas.
  • Semut akan segera bermigrasi jika kita menaburkan tepung jagung disarang mereka.
  • Cairan cuka pun sama cukup ampuh untuk mengusir semuan caranya dengan menuangkan ke sarang semut.
  • Daun sirih ternyata bisa juga untuk mengusir semut, cukup remas beberapa daun sirih kemudian simpan ditempat gerombolan semut.
  • Cara sadis mengusir semut bisa juga memakai air panas yang disiramkan kesarang semut tersebut.
  • Taburan bubuk cengkeh bisa menghalau pasukan semut yang senang dengan makanan atau minuman manis kita.
Goreng tanpa minyak kulit telur ayam hingga gosong lalu tumbuk menjadi halus dan taburkan kearea tempat semut sering berkeliaran